ENOK - Bhabinkamtibmas kelurahan Pantai Seberang Makmur mengajak masyarakat untuk tidak membuka lahan dengan cara membakar.
Ajakan tersebut disampaikan oleh Bhabinkamtibmas kelurahan Pantai Seberang Makmur(PSM), Aiptu Susanto Pakpahan, saat menyambangi langsung lokasi kebun masyarakat, Senin(29/7/2024).
"Hari ini kita menyampaikan sosialisasi dan himbauan bahaya Karhutla kepada masyarakat di kelurahan Pantai Seberang Makmur,, serta menyampaikan maklumat Kapolda Riau" ujar Aiptu Susanto Pakpahan.
Selain itu, Aiptu Susanto Pakpahan, juga menghimbau kepada masyarakat apabila melihat adanya kebakaran lahan untuk segera melaporkan kepada aparat terdekat agar dilakukan pemadaman sebelum api meluas.
"Menghimbau kepada masyarakat untuk segera melaporkan kepada aparat jika melihat kebakaran lahan untu kita padamkan bersama agar segera padam dan tidak meluas,"sambungnya.
Aiptu Susanto Pakpahan, berharap dengan dilaksanakannya sosialisasi Karhutla tersebut mampu memberikan kesadaran kepada masyarakat terkait dampak yang di akibatkan dari membuka lahan dengan cara membakar.
"Semoga dengan sosialisasi ini mampu memberikan kesadaran kepada masyarakat dampak dari Karhutla sehingga diharapkan masyarakat tidak membuka lahan dengan cara membakar,"pungkasnya.