Bulan Ramadhan: Babinsa Sungai Intan Ingatkan Warga Jaga Rumah dan Lingkungan Sekitar Aman

Rabu, 29 Maret 2023

TEMBILAHAN HULU: Babinsa Sungai Intan Sertu Suherman bersama Kepala Desa Ahmad Ependi dan Babinkamtibmas Briptu Ilham Dinata Syahputra kembali ingatkan warga,agar selama bulan ramadhan ini, tingkat kewaspadaan dan ketelitian lebih ditingkatkan.Terutama dalam hal menjaga keamanan lingkungan dari insiden tingkat kriminalitas dan ancaman bahaya api atau kebakaran.Hal ini,Sertu Suherman sampaikan saat berbicara dihadapan warga penerima BLT di Balai Desa Sungai Intan,Rabu pagi,29 Maret 2023.

"Ya,tadi kebetulan diagendakan Penyaluran BLT, untuk warga.Dalam arahan tadi,Saya,Pak wali,Pak Babinkamtibmas.Kami selaku tiga pilar Desa Sungai Intan kembali mengingat warga terkait beberapa hal terupdate dan menjadi perhatian pemerintah dan aparat keamanan yakni ;

1.Dalam bulan Ramadhan potensi kerawanan meningkatkan,kita himbau warga aktif ronda,serta selalu siap siaga jika sesuatu hal terjadi.Misalnya gangguan Kamtibmas berupa tindak kriminal dari oknum yang tidak bertanggung jawab.

2.Kita minta warga,utamanya kaum ibu-ibu.Agar pasca memasak.Pastikan kompor dalam keadaan mati.Sebab selama bulan ramadhan, seperti pengalaman tahun yang sudah sudah,tingkat kebakaran rumah akibat bahaya api dan korseleting arus listrik meningkat .Tidak hanya di Inhil tapi juga di daerah lain.Kita berharap hal tersebut tidak terjadi di Sungai Intan.

"Lebih baik mencegah dari pada telah terjadi".Tutup Sertu Suherman.