Raih 13 Emas di Porprov X Riau, Inhu Tempati Posisi Kelima

Jumat, 18 November 2022

TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Torehan prestasi terus dilakukan atlet-atlet Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), setelah sebelumnya sukses mendulang sembilan medali emas. Pada hari ini Kontingen Inhu dibawah pimpinan Ergusfian berhasil meraih 13 medali emas dalam Pekan Olahraga Propinsi (Porprov) X Riau yang digelar di Kabupaten Kuansing.

Kontingen Inhu berhasil menambah pundi-pundi medali emas pada Porprov X Riau pada hari ini, Jumat (18/11) dari cabor Tinju satu medali emas, cabor Silat satu medali emas dan cabor Arung Jeram satu medali emas serta cabor Panjat Tebing mendulang satu medali emas. 

Dengan tambahan empat medali emas, maka total medali emas yang berhasil diraih Kontingen Inhu berjumlah 13 medali emas dan menempati posisi kelima perolehan medali sementara.

"Untuk hari ini kita berhasil menambah empat medali emas yang berasal dari cabor Tinju satu medali emas, cabor Silat satu medali emas dan cabor Arung Jeram satu medali emas serta cabor Panjat Tebing satu medali emas," ujar Ergusfian didampingi Ketua KONI Inhu, Supri Handayani di Sekretariat Kontingen Inhu Taluk Kuantan, Jumat (18/11/22).

Dalam perolehan medali emas yang diraih Kontingen Inhu di cabor Tinju hari ini, Ketua KONI Inhu Supri Handayani kembali didaulat untuk mengalungkan medali emas kepada Cindi Cinora atlet putri cabor Tinju Inhu.

"Walau Kontingen Inhu telah meraih tambahan empat medali emas pada hari ini dan total medali emas yang berhasil diraih telah berjumlah 13 medali emas, namun data perolehan medali dari PB Porprov X Riau di Kuansing masih belum ada pembaruan data," jelas Ergusfian. (Arlendi)