Bupati Inhu Hadiri Pembukaan POPDA ke-15 Riau

Senin, 20 Juni 2022

TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Bupati Indragiri hulu, Rezita Meylani Yopi menghadiri acara pembukaan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) ke-15 Provinsi Riau Tahun 2022, di Gelanggang Olahraga Remaja (GOR) Sudirman Pekanbaru, Senin (20/06/2022). 

Bupati hadir bersama asisten I pemerintahan dan kesejahteraan rakyat, Syahruddin; kepala dinas Pemuda, olahraga dan pariwisata Inhu, Atan; dan ketua KONI Inhu, Supri Handayani.

Kepala Dinas Kominfo Inhu, Jawalter Situmorang di Rengat, Senin mengatakan POPDA ke-15 Provinsi Riau dibuka langsung oleh Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar. 

Di kesempatan itu, Bupati Rezita mengaku mengirim 80 atlet dan 18 pelatih dengan total 98 orang dari berbagai cabor seperti Sepak Bola, Bola Volli Indoor, Sepak Takraw, Bulu Tangkis, Bola Basket dan Silat.

Bupati berpesan kepada seluruh atlet agar bermain dengan dengan baik dan menjaga sportifitas sehingga mendapat hasil yang terbaik.

"Jaga sportifitas, bermain dengan baik. Semoga diberi hasil yang terbaik," pesan Rezita.

Reporter : Arlendi