Lanal Dabo Singkep Gencar Mensosialisasikan Penerimaan Calon Taruna/Taruni, Bintara Dan Tamtama TNI AL

Selasa, 10 Mei 2022

Transmediariau.com, Dabo Singkep - Dalam rangka menjalankan program Pembinaan Personel dan Pembinaan Potensi Maritim (Binpotmar) Pangkalan TNI Angkatan Laut Dabo Singkep (Lanal DBS) melaksanakan Sosialisasi tentang Penerimaan Prajurit TNI AL kepada siswa dan siswi SMA Negeri 1 yang berlangsung di Aula SMA Negeri 1 Jln. Pelajar No. 04 Dabo Singkep Kab. Lingga, Selasa (10/5/2022).

Sosialisasi Penerimaan Prajurit TNI Angkatan Laut saat ini bertemakan “Negara Menanti Dharma Bhaktimu, Join The Navy To See The World”.

Dalam sambutanya, Komandan Pangkalan TNI AL Dabo Singkep (Danlanal DBS) Letkol Laut (P) Faruq Deddy Subiantoro, S.T., M.Tr.Opsla yang diwakili oleh Perwira Pelaksana (Palaksa) Lanal DBS Mayor Mar Saul Jamlaay menyampaikan,  "Kehadiran kami Lanal Dabo Singkep disini adalah dalam angka mensosilisasikan peneriamaan calon prajurit dari Taruna/Taruni , Perwira PK, Bintara dan Tamtama PK TNI Angkatan Laut," sebutnya.

“Semoga dengan kegiatan ini dapat memberikan hal yang positif dan dapat memotivasi bagi para pelajar dan siswa-siswi yang baru saja lulus khususnya di Kab. Lingga, untuk lebih mengetahui dan memahami secara lebih dekat tentang kemaritiman terlebih daya tarik untuk bergabung ke TNI AL," ungkap Palaksa DBS

“Palaksa DBS juga mengatakan Kepada seluruh peserta sosialisasi, gunakan kesempatan ini dengan sebaik-baik untuk dapat mengenal lebih dekat tentang TNI Angkatan Laut," tegasnya.

"Setelah mengikuti sosialisasi ini para peserta diharapkan yang berminat untuk mendaftar dirinya ke Kantor Lanal DBS, " harap Palaksa DBS.

Ditempat yang sama, paparan sosialisasi disampaikan oleh PgS Perwira Staf Potensi Maritim (PgS. Paspotmar) Letda Laut (PM) Sunarto dan Kepala Satuan Komunikasi (Kasatkom) Lanal Dabo Singkep Letda Laut (E) Toufik Hidayad yaitu tentang persyaratan menjadi Prajurit TNI AL.

Dipaparkan antara lain ada empat (4) jalur untuk mengikuti seleksi prajurit TNI Angkatan Laut, yaitu : Calon Taruna, Perwira PK, Bintara dan Tamtama PK  TNI AL dengan persyaratan yang ada di paparan dan brosur yang dibagikan kepada siswa/siswi serta dapat diakses di Link Recrutmen TNI AL.

Selain itu, juga ditampilkan peragaan seragam TNI Angkatan Laut yang diperagakan oleh Prajurit Lanal Dabo Singkep.

Materi yang disampaikan dalam sosialisasi diantaranya adalah cara mendaftar, persyaratan yang harus dipenuhi oleh calon Prajurit TNI AL. “Pendaftaran ini tidak dipungut biaya alias gratis," ujar Kasatkom Lanal DBS

Diakhir acara sosialisasi pemapar juga mengajak anak-anak muda Kabupaten Lingga untuk bergabung dengan TNI AL. “Negara menanti Dharma Bakti mu," pungkas Kasatkom Lanal DBS.(*)